IDE KREATIF : Seiring dengan perkembangan teeknologi yang makin pesat, para produsen handphone pun berlomba-lomba menciptakan berbagai gadget terbaru dengan fitur terkini yang serba canggih. Setiap tahunnya ada saja produk baru yang diluncurkan, dengan harga yang kian kompetitif. Hal tersebut menyebabkan produk lama dilupakan karena masyarakat selalu ingin mencoba hal yang baru.
Handphone Jadul Harga Selangit | sumber
Produk lama yang sudah ketinggalan jaman alias jadul, biasanya langsung dicadangkan sebagai barang rongsokan. Banyak pemilik yang akhirnya menjual bahkan membuang handphone lama mereka. Namun tahukah Anda, kini handphone jadul tersebut justru dicari oleh banyak orang, khususnya di situs jual beli online. Di Inggris, bahkan ada yang harganya mencapai ratusan juta Rupiah. Penasaran? Dikutip dari Metro, berikut 5 handphone jadul yang kini harga jualnya selangit.

baca juga : Begini Jadinya Jika Aktor Korea Ikut Tren Meme Dear Mantan

Nokia 3310
Nokia 3310 | sumber
Handphone Nokia satu ini bisa dibilang sangat legendaris. Dulu, rasanya belum sah jadi anak gaul jika belum memiliki handphone ini. Kini banyak orang yang mencari handphone ini di situ eBay. Bahkan dalam sebuah lelang satu uni Nokia 3310 pernah dilepas dengan harga  £111,08 atau sekitar Rp.1,6 juta.

Nokia 8830
Nokia 8830 | sumber
Dari lain dari handphone Nokia yang kini diburu bak harta karun di situs eBay adalah Nokia 8830. Pada tahun 2005, handphone ini memiliki peringkat yang paling elegan dan digemari. Kini harga jualnya melonjak hingga beberapa kali kali lipat, yaitu mencapai £600 atau sekitar Rp. 9 juta di situs eBay.

Ericsson T28
Ericsson T28 | sumber
Handphone keluaran Ericsson ini pernah menjadi idola di masanya. Kini, keberadaannya sangat langka dan menjadi buruan kolektor. Di situs eBay, ia pernah dilepas dengan harga £450 atau sekitar Rp.6,75 juta. Apakah Anda masih memilikinya? Jual saja!

Motorola 'Brick Phone'
Motorola brick phone | sumber
Handphone gendut ini termasuk jajaran handphone komersil pertama yang pernah dibuat. bentuknya yang vintage dan khas ini ternyata menarik minat kolektor. Banyak kolektor yang mencari handphone ini di eBay bahkan berani mnawar harga yang fantastis.

iPhone Generasi Pertama
iPhone seri pertama | sumber
Penggemar Apple pasti masih ingat dengan seri pertama iPhone yang dirilis pada 2007 lalu ini. Beberapa unit iPhone ini pernah dilelang di situs eBay dengan kisaran harga £300-400. Namun jika Anda memiliki seri ini dengan kondisi yang masih sangat baik, lengkap dengan kotak dan aksesorinya, Anda bisa dibayar hingga £7.750 atau sekitar Rp. 116,25 juta. Wow!

baca juga : 7 Benda Nyeleneh dan Tak Berguna Ini Harganya Selangit

baca juga : Putus Asa, Wanita Ini Cari Ayah Anaknya di Facebook

Itulah 5 handphone jadul yang kini bisa menjadi pundi-pundi uang yang lumayan menggoda. Jika Anda masih memiliki salah satu dari seri di atas, mungkin Anda bisa mencoba peruntungan dengan menjualnya di situs eBay. Siapa tahu laku dengan harga yang tinggi.

Axact

KAOS MAKALULA

KAOS MAKALULA adalah blog membahas tentang cara pembuatan Kaos Dakwah sampai bagaimana cara menjual Kaos Dakwah Online maupun offline, Silakan cari artikel di GHIRAH.COM..Terima Kasih telah berkunjung di blog sederhana ini, Jika antum PRODUSEN KAOS DAKWAH ATAU DISTRO MAU KERJASAMA SILAKAN KONTAK NO TLP YANG ADA DI WEB GHIRAH.COM

Post A Comment:

0 comments: